Jumat, 22 Mei 2009

Jumlah Spam Turun, Komputer 'Zombie' Meningkat


SAN FRANSISCO - Hacker rupanya sudah menyurutkan usaha mereka untuk menyebar virus melalui spam. Namun begitu, mereka malah meningkatkan aksi melalui komputer yang terinfeksi.

Laporan perusahaan antivirus McAfee mengungkapkan, dalam kurun waktu tiga bulan, terdapat sekira 12 juta komputer yang berfungsi sebagai alat hacker untuk menyebar spam (zombie). Meskipun komputer zombie meningkat tapi presentase jumlah spam justru menurun hingga 20 persen. Hal ini diakibatkan hancurnya server McColo yang digunakan hacker untuk men-generate spam.

Dilansir melalui Reuters, Kamis (7/5/2009), data McAfee menunjukkan rata-rata jumlah spam email turun. Buktinya, pada tahun 2009 ini jumlah spam hanya mencaoai 100 milar per hari pada bulan Maret. Berbeda pada tahun lalu yang mencapai 153 miliar per hari.

Parahnya, lanjut pihak McAfee, komputer zombie terbanyak berada di Amerika dengan presentase sebesar 18 persen dari total komputer zombie yang ada. Angka ini cukup besar dibandingkan China yang hanya 13,4 persen. Sedangkan Australia menjadi pendatang baru di ranah 'zombie' dengan jumlah komputer yang terinfeksi sekira 6,3 persen.

Selain memiliki jumlah komputer zombie terbesar, Amerika juga termasuk dalam kategori asal email spam terbanyak dengan presentase 35 persen. Sedangkan tempat kedua diduduki oleh Brazil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar